ENSIKLOPEDIAINDNOESIA.COM – Sudah pernahkah anda mendengar tentang teluk Cendrawasih ? jika belum, inilah saatnya anda untuk tahu lebih jauh mengenai Taman Nasional Teluk Cendrawasih (TNTC) yang merupakan taman nasional terluas di Indonesia dengan panjang garis pantai hingga 500 meter dan luas 1.453.000 ha, di kawasan ini hidup biota laut yang beragam, struktur perairan serta wilayahnya membuat kawasan ini menjadi ekosistem bagi terumbu karang, hutan tropika dan pantai mangrove, banyak hewan selain tentunya tumbuh-tumbuhan yang hidup di kawasan taman nasional yang jaraknya berkisar 90-100 km dari Manokwari dan Nabire ini. Potensi wisata yang dimiliki TNTC tidak bisa diremehkan, Teluk Cendrawasih luar biasa kaya, apalagi wisatah baharinya, sayang jika tidak dikunjungi, keindahannya akan membuat anda terkagum-kagum.
Taman Nasional Teluk Cendrawasih adalah sebuah teluk yang dikelilingi beberapa pulau, tercatat di dua kabupaten yakni Kabupaten Nabire dan kabupaten Teluk Wondama, posisinya yang di tepian Samudera Pasifik membuatnya menjadi sangat kaya fauna dan flora yang didominas jenis pohon kasuarina.
Selain potensi terumbu karang, molusca, dan 210 jenis ikan yang menjadi penghuni wilayah perairan teluk ini, yang paling populer adalah adanya habitat hiu paus yang tidak buas di perairan pantainya, ditambah adanya eksistensi empat jenis penyu menmbah khasanah kekayaan area TNTC ini tentunya. Di kawasan ini pun anda akan menemukan goa alam peninggalan jaman purba dengan sumber air panas berkandungan beleran serta sejumlah peninggalan sejarah yang berkaitan dengan penduduk setempat yang mana mayoritas adalah umat Kristiani. Di kawasan taman nasional ini anda bisa mengunjungi lokasi lain yang sayang untuk dilewatkan seperti Pulau Nusrowi yang punya potensi wisata bahari tinggi, anda bisa berenang dan snorkling disini untuk melihat keindahan alam bawah lautnya. Di Pulau Mioswaar selain bisa menyelam dan snorkling, anda bisa mengunjungi sumber air panas, Pulau Roon dengan wisata budaya dengan gereja tuanya, dan lain-lain.
Jika anda berangkat dari Jakarta, Surabaya, Ujung Pandang, atau Jayapura, ambil rute ke Biak, kemudian dari Biak lanjutkan perjalanan udara anda ke Manokwari atau Nabire, dari Manokwari ke kawasan taman nasional anda harus mengginakan longboat yang mmbutuhkan jarak tempuh hingga 6 jam, bisa juga dari Manokwari ke kota kecamatan Ransiki, dari sini anda harus menempuh perjalanan selama 3-4 jam dan dilanjutkan dengan naik motorboat sekitae 3 jam untuk akhirnya bisa sampai di lokasi mengunakan kapal boat. Taman Nasional Teluk Cendrawasih bisa masuk daftar destinasi liburan andalan bagi anda dan keluarga.