ENSIKLOPEDIAINDONESIA.COM – Kini objek wisata wahana air hampir dimiliki semua kota besar di Indonesia. Begitu juga dengan kota Solo, tak mau ketinggalan untuk punya wahana air yang banyak diminati masyarakat ini, ya… di Solo anda bisa menikmati keseruan taman rekreasi wahana air di Pandawa Water World. Pandawa Water World mudah dicapai, bila anda menggunakan kendaraan pribadi, lokasi taman rekreasi ini berada sekitar 4km ke arah selatan kota Solo, atau misalnya anda datang dari Stasiun Purwosari Solo, anda cukup naik kendaraan / bus Wahyu Putro.
Kalau anda dari Terminal Palur, bisa naik bus Surya Kencana Jalur E. Harga tiket berkisar Rp. 50.000,- namun khusus hari Sabtu – Minggu harga tiket naik menjadi Rp. 100.000,-. Water park sangat cocok dijadikan tujuan berlibur bagi anda bersama keluarga besar ataupun bersama teman-teman anda. Prinsip berlibur di water park yang berada di Jl. Cemara Raya Solo Selatan adalah “Tidak Basah, Tidak Seruuuu”.
Di Pandawa Water World anda akan merasakan sensasi bermain air yang berbeda, water park yang kabarnya terbesar di Jawa Tengah ini punya sekitar 20-an wahana air termasuk lapangan tenis juga futsal dalam satu lokasi, menempati lahan seluas 5 hektar water park yang mengusung konsep Pandawa Lima ini tampak berhiaskan ornamen serta patung dari 5 tokoh pewayangan pandawa lima yang terkenal itu. Senangkan diri anda dengan berenang bebas, meluncur melalui 7 water slide yang asyik, kolam ombak atau Kresna Wave Pool, aerated crater, meluncur di Raft Side atau mencoba Racer Slide.
Tantang diri anda untuk mencoba wahana water side Black Hole (meluncur dalam terowongan gelap yang panjang) atau Gatotkaca Bungy Tower, namun bila ingin santai anda bisa menyusuri kolam arus dengan menggunakan ban pelampung, bila anda membawa serta anggota keluarga yang masih anak-anak jangan kuatir, di Pandawa Water World tersedia water park playground khusus anak-anak, soal keamanan juga terjamin, jadi tidak perlu takut karena water park ini punya standar keamanan yang baik. Fasilitas lain ada foodcourt yang menjual aneka makanan dan minuman, jadi anda tak perlu repot membawa bekal sendiri dari rumah, tentu lebih praktis bukan.