Batik Papua, Istimewanya Daratan Papua Di Sehelai Kain

1
1436

Sumatra terkenal dengan kain songketnya, Jawa dengan Batiknya, Kalimantan dikenal dengan tenunnya, nah kalau daratan paling barat dari Indonesia ini juga tak mau kalah. Papua, ternyata diam-diam punya hal pakaian istimewa juga lho. Jika biasanya Papua dikenal dengan Kotekanya, sekarang mulai populer Batik Papua.
Pada dasanya batik Papua memilki ciri khas yang sama dengan batik dari Jawa, namun tetap memilki kekhasannya sendiri. Jika batik-batik dari Jawa, seperti Yogyakarta dan Pekalongan memilki warna-warna yang cenderung gelap seperti coklat tua, berbeda dengan batik Papua yang cenderung memilki warna yang lebih mencolok dan beragam, seperti kuning, hijau, biru dan merah. Selain itu dari segi corak dan motif, batik-batik papua juga memiliki corak yang jika orang pertama kali melihatnya pasti langsung mengenali kalau itu batik Papua.
papua
Corak yang dimiliki batik Papua biasanya seperti motif Kamoro (Patung berdiri), motif burung Cendrawasih, motif Rumah Honai, motif Asmat (patung-patung kayu suku Asmat), motif Sentani (gambar alur batang kayu yang melingkar-melingkar), dan ukiran jayapura. Ada juga motif yang divariasikan dengan garis-garis berwarna emas yang dikenal dengan motif Prada. Namun secara general, motif dari batik Papua menampilkan alam dan budaya Papua.
Asal-usul batik Papua sendiri bermula ketika pemerintah Indonesia mendapat bantuan dari The United Nations Development Program (UNDP) , untuk pemberdayaan kebudayaan Indonesia Timur pada tahun 1985. Pemerintah mendatangkan langsung pembatik dari Jawa khususnya Yogayakarta untuk melatih masyarakat Papua. Pembuatan batik Papua juga terinsipirasi dari peninggalan-peninggalan arkeologi yang tersebar di daerah Papua, seperti lukisan gua yang ada di daerah Biak. Selain itu penginggalan artefak dan fosil lainnya juga menginspirasi kreativitas para pembatik Papua. Batik Papua dinilai tak hanya mengandung unsur sejarah tetapi unsur arkeologi didalamnya, tak heran jika batik Papua banyak disukai oleh dunia Internasional.
papua3
Kekhasan batik Papua membuat siapa saja yang memakainya terlihat lebih anggun karena keunikannya. Tak ada salahnya anda menambah koleksi batik-batik Nusantara dengan batik Papua ini. Meski di Papua tidak mengenal budaya batik layaknya masyarakat pulau Jawa, namun kita tetap bangga dengan semakin berkembangnya kebudayaan asli Indonesia. (Hikari/ensiklopediaindonesia.com) (kompasiana.com; wennyledwar.wordpress.com)

1 KOMENTAR

Tinggalkan Komentar