Dapat Ratusan Juta dan Harly Davidson Cuma Dari Jualan Lele

0
80

Orang Indonesia tentu saja tidak asing lagi dengan ikan lele banyak yang bilang kalau lele ini salmon asli Indonesia. Karena selain rasanya yang enak, gizi yang terkandung dalam lele juga tak kalah dengan yang ada pada ikan salmon. Tak heran ikan lele menjadi makan favorit orang Indonesia. Dari kepopuleran ikan lele dikalangan masyarakat Indonesia, seorang Fajar Alam pun bisa melihat peluang bisnis kuliner Lele Crispy.

Fajar mulai membuka bisnis lele crispy ini sejak Mei 2010. Awalnya ia hanya memiliki modal Rp 5 juta rupiah saja. Dengan berbekal modal yang tak banyak dan sebuah garasi mobi, ia membuka outletnya. Dan hingga kini, terbukti bisnisnya sukses.

Fajar mengaku, ia lebih memilih bisnis kuliner lele, karena disamping harganya yang terjangkau, bahan bakunya juga mudah didaatkan. Selain itu, ia melihat variasi olahan lele dipasaran yang masih kurang, ia pun berinisiatif mencoba sesuatu yang lain.

Selain memiliki daging yang tebal dan gurih, daging lele juga mudah diadaptasi dengan berbagai olahan. Saat makanan yang enak dan bergizi kurang diminati karena haranya yang mahal, lele bisa menjadi alternatif sebagai makanan yang bergizi tinggi dan terjangkau.

Sejak menjalankan bisninya ini, Fajar masih terkendala dalam hal SDM karyawan. Pasalnya ia sendiri yang harus membuat dari sambal hingga bumbunya. Dengan penglahan tepung yang baik dan bumbu yang pas, hal ini masih belum bisa dilakukan oleh orang lain.

Dengan Tagline “The Best Kremes in Town” ia menarik pengunjungnya untuk mencicipi lele crispy miliknya. Menu specialnya berupa kremesan, tentu saja dari segi rasa, tampilan, dan tekstur berbeda dari lainnya.

Rahasia suksesnya menjadi seorang pebisnis adalah bermula dari mimpi. Seorang pebisnis sejati harus memiliki mimpi yang kuat dan jangan takut mengambil resiko. Tentu saja juga harus memiliki business plan yang jelas, dan yang paling penting adalah restu dan doa dari kedua orang tua.

Tinggalkan Komentar