Telur Bebek atau Telur Ayam?

0
375

Hampir setiap hari kita menemui makanan yang berbahan dasar telur. Jenis telur yang digunakan pun bermacam-macam, seperti telur ayam, telur bebek, maupun telur puyuh. Selain mudah didapatkan dan harga yang terjangkau, telur juga memiliki gizi yang tinggi.

Telur ayam dan telurĀ  bebek merupakan telur yang paling sering dijadikan berbagai olahan, sehingga sudah menjadi hal wajar ketika kita melihat orang yang sarapan, makan siang hingga makan malam dengan aneka olahan makanan dengan telur. Meski begitu, diantara dua jenis telur ini, sebagian besar orang lebih memilih telur ayam. Sebenarnya apa yang membuat telur ayam lebih disukai daripada telur bebek? Bagaimana perbandingan gizinya? Yuk cari tau.

Perbandingan Telur Bebek dan Telur Ayam

1. Dalam Pembuatan Kue

Banyak yang berpikir hanya telur ayam saja yang mampu membuat kue terasa lebih memuaskan. Tapi, tahukah, ternyata penggunaan telur bebek pada pembuatan kue, bisa membuat kue lebih mengembang, renyah, dan rasanya lebih enak dibanding menggunakan telur ayam.

2. Kandungan Vitamin

Ukuran telur bebek yang lebih besar dari telur ayam, tentu saja ukuran kuning telur bebek lebih besar dari telur ayam. Dilihat dari ukuran kuantatifnya, telur bebek memiliki vitamin yang lebih banyak dibanding telur ayam. Kandungan vitamin tersebut antara lain vitamin A,E,D, vitamin B6, B 12, asam pantotenat, thiamin, retinol , folat, niacin, dan riboflavin.

3. Kandungan protein dan karbohidrat

Dalam komposisi protein, telur ayam dan bebek memiliki jumlah yang sama. Sedangkan dalam hal kandungan karbohidrat, kedua telur ini memiliki jumlah kandungan karbohidrat yang sama.

telur
sumber: bidanku.com

4. Kalori

Kandungan kalori pada telur bebek jauh lebih banyak dibanding pada telur ayam. Pada telur ayam hanya terkandung 149 kCal energi, sedangkan pada telur bebek jauh diatasnya, yaitu sebanyak 185 kCal energi.

5. Kandungan Lemak

Setiap 100 gram telur bebek mengandung sekitar 3.68 gram asam lemak jenuh, jumlah ini jauh lebih besar dibanding asam lemak jenuh pada telur ayam, yang hanya sebesar 3.1 gram. Akan tetapi, kandungan asam lemak tak jenuh pada telur bebek, mengandung 50% lebih banyak dibanding pada telur ayam.

6. Kandungan kolesterol

Ukuran kuning telur telur bebek yang lebih besar dari telur ayam, otomatis membuat kandungan kolesterol pada telur bebek lebih besar. Setiap 100 gram telur ebbek mengandung 884 mg kolesterol, sedangkan pada 100 gram telur ayam hanya mengandung 425 mg. hampir separuh dari telur bebek bukan.

Tinggalkan Komentar