Rossita "Ussi" Nadhya, Founder Celebrity Durian Pancake

0
728

Durian Pancake? apa itu? ini merupakan sebuah kreasi baru produk olahan durian. Sepertinya sudah umum ya bila durian diolah menjadi Es Krim, Dodol Duren, Puding, tapi kalau durian dijadikan pancake ? wah… seperti apa ya? apakah adonan pancake original disiram saus durian ? ternyata bukan seperti itu. Bentuknya seperti martabak telur, jadi daging buah durian dibungkus adonan kulit pancake yang tipis, mirip adonan kue bakpao tapi lebih tipis. Bagian kulitnya agak kenyal, sedangkan bagian dalam duriannya banyak, padat, dan hmmm….wangiii. Dari sekian banyak durian pancake yang beredar di pasaran, tidak dapat dipungkiri bahwa produk dibawah merk Celebrity Pancake merupakan brand durian pancake paling terkenal. Apalagi dengan andil Raditya Dika seorang blogger ternama yang kini juga dikenal sebagai penulis buku lewat novel Kambing Jantan-nya sebagai penggemar berat Pancake Durian, membuat makanan yang satu ini cepat naik daun dan diburu pembeli.

Dia adalah Rossita Nadhya, perempuan berusia 28 tahun inilah sosok dibalik “kelahiran” Celebrity Durian Pancake. Menurut penuturan mantan karyawan sebuah Televisi Swasta ini, mulanya saat dia berkunjung ke kota medan (dimana yang kita tahu buah durian asal medan terkenal legit dan mantap), ia mencicipi yang namanya risol durian. “Padahal aslinya saya tidak suka buah durian” akunya, tapi pengecualian pada risol durian, kok enak ya… nah, dari situlah ia kemudian mendapatkan ide untuk membuat produk olahan durian yang mirip dengan risol durian tersebut tapi disesuaikan dengan seleranya sendiri. Dengan pengetahuan seadanya dan berbekal modal Rp.300.000,00 Ussi begitu ia biasa dipanggil mencoba menawarkan produk inovasinya lewat teman-teman kerjanya  terlebih dahulu, ternyata banyak yang suka, bahkan ia mulai banyak kebanjiran order. Setelah merasa bisnisnya ini tidak bisa menjadi bisnis sampingan lagi, Ussi memutuskan berhenti dari pekerjaannya, terbilang sekitar tahun 2011 bisnis ini digeluti lebih serius, meski belum memiliki outlet dan hanya sebatas menerima pesanan saja.

pancake

Yang awalnya Ussi dapat meraup omset puluhan juta per bulan, kini omsetnya mencapai hingga ratusan juta setiap bulannya. Seiring dengan banyaknya pesanan, pada tahun 2012 baru kemudian ia memberanikan diri membuka outlet di daerah Kemang juga Depok. Kini usahanya semakin berkembang dan menyebar hingga ke luar kota, dengan sistem keanggotaan Ussie dapat mencakup pasar yang lebih luas lagi, jadi bagi anda yang tinggal jauh dari Jakarta tidak perlua kuatir, Celebrity Pancake memiliki cabang di beberapa kota besar, informasinya bisa anda dapatkan di akun twitter resmi Celebrity Pancake. Untuk varian pancakenya sendiri ada bermacam-macam, selain original tentunya, ada strawberry, coklat, blueberry, choco cheese, dan lain-lain. Harganya pun relatif terjangkau mulai Rp. 10.000,00. Kini Ussi sudah bisa menikmati hasil dari “kenekatannya” dalam berbisnis, hanya dengan mengandalkan koneksi dan media sosial sebagai media pemasarannya, terbukti ampuh untuk mengembangkan sebuah usaha. (Teks: Arisca Meir/inloveindonesia.com) (Foto : womanbizlife.com; tiarasarambu.blogspot.com)

BAGIKAN
Berita sebelumyaElang Jawa
Berita berikutnya"Berkaca" di Danau Labuan Cermin

Tinggalkan Komentar